Philip Maxwell, Cuber Berbakat Asal Indonesia!!

Faqih Lakaisha Putra

 Halo teman-teman Balamcubes hari ini kita akan membahas salah satu cuber asal Indonesia yang memiliki segudang prestasi dan bakat, Cuber ini juga dapat dikatakan salah satu cuber paling jago di Indonesia dengan skill yang dimilikinya, semoga dengan apa yang kita bahas kali ini bermanfaat dan memotivasi teman-teman untuk belajar rubik lebih baik yaa. 


Phillip Maxwell



Philip Maxwell merupakan cuber asal Indonesia yang lahir di Jakarta, Phillip sudah mengenal dunia cubing sejak kecil dan tercatat sampai saat ini ia sudah mengikuti 29 Kompetisi WCA dan tentu dengan hasil yang memuaskan. Seperti yang dikatakan di awal, Phillip memiliki segudang prestasi dan mari kita bahas beberapa prestasi yang dimiliki Phillip Maxwell

Beberapa Prestasi Phillip Maxwell


-Rangking  WCA  Blinfolded 

Phillip berhasil menduduki banyak rangking di cabang rubik Blindfolded dari Nasional hingga Internasional, Untuk single dan AVG Nasional (NR) Phillip berhasil menduduki urutan 1, dan untuk Internasional (WR) ia berhasil menduduki rangking 6 untuk single Blinfolded dan 21 Untuk AVG. Hasil yang luar biasa dari cuber asal Indonesia.


-Mengikuti Indonesia's Got Talent 2022

Salah satu hal yang menjadikan Phillip menjadi cuber terbaik di Indonesia ketika ia berhasil tampil dengan sempurna di Indonesia Got Talent 2022, dengan menyelesaikan jenks 5 rubik berbeda dengan waktu dibawah 2 menit, dan Phllip berhasil menyelesaikan pertunjukannya dengan sempurna dan mendapatkan respon yang baik dari para juri dan penonton. 

-Juara 2 World Champion 2023 BLD



Pada 2023 akhir Phillip berhasil menaiki podium world Championship Rubiks 2023 pada cabang BLD, dan mendapatkan hadiah sebesar 600.000 won, hal ini tentu sangat membanggakan komunitas rubik Indonesia yang dimana sangat jarang cuber asal Indonesia menjuarai kompetisi di tingkat internasional. 



Dan masih sangat banyak prestasi Phillip Maxwell yang lain, dan pasti akan terus bertambah seiring berjalannya waktu, terimakasih Phillip Maxwell telah membawa nama Indonesia di kancah internasional melalui rubik. 
Tags

Posting Komentar

0Komentar

gunakan bahasa yang baik dan sopan ya teman teman

Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Check Now
Accept !